Selasa, 05 November 2019

Review : Foaming Cleanser Tea tree The Body Shop

Assalamualaikum....

Post kali ini gue ngga ngebahas tentang buku dulu yah temen-temen, sekarang mood gue lagi pengen ngebahas tentang beauty...
Product beuaty yang mau gue bahas sekarang yaitu The Body Shop yang Tea tree series.....
tadinya sebelum ngepost ini gue rada bingung mau ngepostnya tuh kek gimana...
mau semua produk gue share rombongan,,, kaya begini...

⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩ ⇩


atau per item aja,,,,

dannn.... akhirnya setelah mendapat ilham,,, gue memutuskan untuk mereview product series Tea tree ini per item,, biar lebih,, fokus dan biar kalian ngga bosen bacanya,,,,
karena gue mau sedetail-detailnya ngebahas tiap product skincare yang udah gue pake....
biar berfaedah dan menambah pengetahuan buat kalian para readers ku....

sooo... langsung sajahhh kita mulai dari Facial Washnya



Disini ada dua Facial wash series Tea Tree yang udah gue cobain. Yang pertama The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Foaming Cleanser, dan yang kedua The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash. Dua-duanya gue suka.. dan cocok-cocok aja sama kulit muka gue yang sedang berjerawat kala itu,,,
tapi,,,, untuk yang Foaming Cleanser kalau dimuka gue yang berminyak ini, gue ngerasa dimuka tuh agak kering yah,,, kalau aku disuruh milih sih,, aku lebih memilih yang Facial Wash aja...

soo.... kita bahas yang pertama dulu deh si......

The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Foaming Cleanser 


with purifying tea tree oil from the foothills of mount Kenya




FISIK

Nah kurleb begitu bentuk fisiknya... (botol-botol kecil yang berjejer kaya tuyul itu, hanya hiasan ya guys)

Botol plastik dengan warna dominan Hijau tua dan warna hitam transparan untuk penutupnya, dan hitam untuk pumpnya...
Isinya 150 ml
botol bisa didaur ulang, animal free dan setelah produk dibuka bisa bertahan selama 12 bulan.
⏩ Suitable for blemished skin,, gitu ceunah.

Made in France. website www.thebodyshop.com

INGREDIENTS


⏩ Pembersih wajah dengan kandungan Community Trade organic tea tree oil dari Kenya. membantu membersihkan kotoran dan mengurangi minyak yang berlebih pada wajah.

Kurleb begitu dah ingredients-nya dan  yang pasti ingredients setiap produk The Body Shop itu natural,, animal free.. dan bebas dari bahan kimia berbahaya lainnya.... 
jadi lo ngga usah takut ketergantungan kalau lu mau lepas pemakaian dari produknya mereka.

Untuk detail ingredients-nya nanti di bahas dibeda post yah,,, aku akan masukin judul index untuk ingredients skincare... nanti rencananya dipost itu akan ada indexnya gitu sesuai abjad jadi kalian bisa lebih enak nyarinya. karena akan jadi banyak banget materinya kalau aku masukin juga  disini. 

HOW TO USE


⏩ Usapkan perlahan pada wajah yang basah lalu bilas dengan air. Jika terkena mata, segera bilas dengan air.

Klaimnya : pembersih yang lebut tanpa membuat kulit kering. Jerawat berkurang dengan pemakaian rutin.

HARGA

Rp 159.000,-

My Review

Gue memakai produk ini kurang lebih 2 bulan deh, sampai product ini habis.
awalnya memilih product yg foam ini karena iseng pengen coba aja dan sebelumnya gue memang sudah berbulan-bulan memakai yang clearing facial wash nanti aku share juga versi facial washnya, si botol ndut itu.

Gue pakai ini 2x sehari, pagi pas bangun tidur dan malam saat mau tidur. atau pas dzuhur saat muka lagi ngerasa berminyak atau kotor banget, aku pasti cuci muka lagi.
setelah pake ini wajib pake Toner ya sayang,,, untuk mengembalikan pH balance dimuka kamu. untuk toner tentunya akan aku post setelah clearing facial foam, sibotol ndut itu hha.... 

😊😊😊😊😊
  • Aku suka pembersih foam ini, dengan tutup pumpnya kita bisa jadi lebih hemat dalam memakai productnya..
  • botolnya juga lebih singset jadi ngga ngabisin space di rak bathroom, enak dipegangnya, ngga mudah pecah kalau terjatuh.
  • Jerawat gue juga lebih calm... 
  • untuk harga segitu dan habisnya kurang lebih 2 bulan, itu sangat hemat menurut gue,,,

😞😞😞😞😞
  • Gue ngerasa kulit gue lebih kering,,, beda kalau gue memakai yang facial wash itu,,, so sad,,, padahal aku suka bentuk yang pump gini. lebih hygienis dan hemat,,,,
  • ini ngga friendly kalau mau dibawa2 geda banget bo kalau mau dimasukkin kedalam tas.. 😅
  • kalau kalian cocok sama foam ini sih, aduh beruntung banget kamu.... karena aku sebenernya suka kalau ini ngga bikin kulit aku jadi kering.
RATING
Dari 5 stars aku mau kasih ⭐⭐⭐ untuk product ini.

REPURCHASE

Aku ngga akan beli lagi sih, aku akan memilih yang facial wash aja kalau mau beli lagi yang Tea tree series.

---------------------------------------------------------------------------------

Gitu deh sedikit review The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Foaming Cleanser dari gue... semoga bermanfaat dari kalian...
untuk  The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash akan aku bahas dipost selanjutnya,,,

Makasih sudah baca....
kalau ada yang mau tanya jawab silahkan tulis dikomen insyaAllah aku akan balas...

wassalamualaikum,,,,













Tidak ada komentar:

Posting Komentar

update bikin SKBN (Surat Keterangan Bebas Narkoba) dan SKM (Surat Keterangan Mata) di RSUD BUDI ASIH

Assalamualaikum,, Wr. Wb hi guys kali ini aku mau update cara pembuatan SKBN dan SKM di RSUD Budi Asih... di blog sebelumnya aku sudah pe...